Sabtu, 30 Oktober 2010

untuk satu senyawa kimia..

Assalamu’alaykum warohmatulloh..


Bismillaah,

Teman2ku unsur kimia 2009 dan kakak2 unsur kimia 2007, 2008 dan lainnya..


Izinkan saya, Wulandari Osmium’09 berbagi beberapa hal terkait MID AMISCA 2010.

Di sini saya tidak akan menshare detail teknis MID (karena memang bukan tempat yang tepat untuk share di sini, cukuplah keluarga AMISCA yang tau detail pelaksanaannya) karena itu sekiranya ada manfaat dari notes ini silahkan diambil dan diaplikasikan tapi sekiranya ada hal-hal yang kurang berkenan, saya mohon maaf dan tolong diluruskan..


Pada kesempatan kali ini saya akan mencoba menuliskan apa esensi yang terkandung dalam setiap “pernak-pernik” MID AMISCA 2010. Sekiranya ada yang mau menanggapi, silakan saja..


Teman2ku,

Taukah kalian tentang MID yang telah kita lalui selama ini?

MID yang bertemakan Satu Keluarga AMISCA, yang bukan sekedar event “osjur”, tapi merupakan kegiatan pembekalan yang berkesinambungan, tertata dengan rapih dan penuh esensi. Kegiatan penyambutan anggota baru di keluarga AMISCA yang saya yakin telah dipersiapkan dengan sangat matang oleh kakak2 panitia dan rekan2 terkait lainnya. Karenanya sangat disayangkan kalau kita menilai MID ini hanya sebagai salah satu EO (Event Organizer).


Lalu apa sih sebenarnya esensi dari setiap tugas, instruksi, materi dan rangkaian acara MID ini?? Tentunya, teman2 sudah tau kalau stiap tugas yang diberikan pasti ada point penting di dalamnya. Point pembelajaran. Ya pembelajaran tentang arti koordinasi, kekompakan, komunikasi, komitmen dan integritas. Mungkin setiap dari kita berbeda menafsirkan esensi yang ada. Tapi, yakinlah kawan, stiap hal yang mewarnai MID bermanfaat untuk kita, berguna untuk mengadaptasikan diri kita pada lingkungan baru di prodi kimia, yang tentunya berbeda dengan lingkungan TPB. Jadi, kalo teman2 merasa tugas yang diberikan selama MID kemarin sangat berat, lalu bagaimana kita akan survive di kimia kawan??


Memang benar, setiap unsur mempunyai kapabilitas, resistensi dan kestabilan yang berbeda, tapi saya yakin setiap unsur kimia 2009 mempunyai potensi kebaikan yang besar jika kita tau bagaimana harus bersikap dalam mengelolanya. Saya yakin dengan pengoptimalan potensi setiap unsur, baik melalui koordinasi, komunikasi dan kesadaran diri kita akan pentingnya rasa saling membutuhkan dan menjaga satu sama lain, terbentuknya satu kesatuan senyawa yang solid di internal angkatan 2009 dan di AMISCA sendiri bukanlah satu hal yang mustahil.


Lalu pertanyaannya sekarang adalah, seberapa besar probabilitas terbentuknya senyawa yang solid dan stabil itu??

Dan berapa lama waktu pembentukannya??

Senyawa yang solid dan stabil akan terwujud jika energi aktivasi mencukupi dan setiap unsur mau berikatan kovalen dengan unsur-unsur yang lainnya menjadi satu kesatuan senyawa.

Apa artinya???


Senyawa yang dimaksud adalah kekompakan kita dalam satu angkatan, lalu unsur-unsurnya adalah diri kita masing-masing, energi aktivasi di sini adalah sense of belonging , ya.. rasa kepemilikan teman-teman terhadap satu senyawa itu ...


Knapa mesti ikatan kovalen bukan ikatan ionik??

Karena kita perlu penyamaan untuk membuat satu kesamaan frame dan pemahaman sebelum melangkah lebih jauh.


Knapa mesti sama??

Ini sangat penting kawan, agar nantinya dalam bereaksi tidak banyak inhibitor yang muncul dan menghambat pembentukan senyawa yang diharapkan.



Mungkin teman2 bingung yaa, dari tadi saya main analogi melulu..


Baiklaah,

saya akan jelaskan lebih lanjut langsung ke fakta di lapangan..


Teman2 masih ingat tidak, kumpul perdana kita di Selasar Mektan pada hari Senin, 14 Juni 2010 pukul 15.30 lalu kumpul kedua pada hari Kamis, 15 Juli 2010 di CC Timur. Dan inisiasi awal MID berlangsung Jumat-Sabtu 23 dan 24 Juli 2010.

Lalu kita bersama-sama mengikuti upacara pembukaan MID pada hari Senin, 26 Juli 2010 di belakang Kantin Bengkok. Rangkaian acara MID berlanjut ke hari Selasa, Kamis dan Sabtu 31 Juli 2010. Tak terasa yaa.. cukup lama sebenarnya acara MID ini..


Tapi, sadarkah kawan?? kalau dalam setiap pertemuan MID kita tidak pernah lengkap, selalu saja ada teman kita yang izin karena sakit, acara keluarga, OSKM, panita FPS atau karena ada kepentingan yang lain yang mungkin lebih urgent (positive feelinglah teman2 kita yang berhalangan hadir tersebut sebenarnya juga pengen bisa bareng2 kita belajar di MID ini). Jumlah terbanyak kita dalam rangkaian acara MID adalah 83 dari total 93 unsur kimia’09 yang mengikuti MID. Kuorum kehadiran semakin berkurang setiap harinya. Itu sungguh menyedihkan kawan. Karena penurunan jumlah kehadiran setiap pertemuannya mengindikasikan kurang kompaknya angkatan kita.


Sudah benar-benar care kah kita pada unsur yang lain??


Dan yang paling menyedihkan adalah munculnya opini angkatan kita egois, tidak kompak..


Maukah kita dikatakan seperti itu kawan-kawan…???

Siapapun yang terima atas opini itu tolong berpikir ulang, sebenarnya untuk apa masing-masing dari kita mengikuti rangkaian acara MID ini??


Sekedar ingin jahim kah?

Ingin mengisi waktu kosong?

Atau tidak tau sebenernya mau apa saya ikut MID ini, hanya sekedar ikut-ikutan teman karena takut dibilang nonhim??


Tolonglah kawan,

saya mohon pertanyakan kembali niat apa sebenarnya yang menggerakkan hati dan raga teman2 selama mengikuti rangkaian acara MID ini??


Mungkin, banyak diantara kita yang berpikir MID adalah osjur, seleksi untuk menjadi AMISCA. Kalau hanya itu yang ada di benak teman2, rasanya kurang tepat. Karena pada dasarnya MID bertujuan menjadi sarana pembelajaran bagi panitia dan juga peserta untuk meningkatkan kualitas diri sekaligus memberikan pembekalan awal bagi mahasiswa kimia angkatan 2009 untuk melanjutkan kehidupan berorganisasinya di AMISCA. (sesuai dengan isi buku biru halaman 06).



Jadi, kita di sini belajar kawan..

Belajar tentang banyak hal,

tentang pentingnya berorganisasi, keprofesian kimia, pemberdayaaan masyarakat dan berbagai life skill lainnya. Kita tengah menjalani proses kaderisasi yang akan terus berjalan secara bertahap dan berjenjang.



Tidak salah jika kita berpikir orientasi kaderisasi ini adalah regenerasi AMISCA.

Tapi teman-temanku,


Sudahkah kita tau dan paham tentang AMISCA?


Sudahkah kita benar-benar merasa terpanggil untuk melanjutkan tongkat estafet perjuangan kakak2 unsur kita??


Dan sudahkah kita benar-benar siap memberikan kontribusi nyata pada AMISCA??



Karena menurut saya apalah bedanya anggota himpunan dan bukan anggota himpunan jika kontribusinya sama saja.


Karena itu kawan, marilah kita pompa kembali semangat kita untuk mengikuti rangkaian acara MID ini yang belum berakhir. Kita buktikan minimal 90 unsur kimia 2009 bisa hadir ontime pada hari Minggu, 8 Agustus 2010.


Ayo kawan, kita saling mengingatkan dan menjaga kesolidan stiap unsur di angkatan kita.

Untuk senyawa kimia 2009 yang solid dan kontributif dalam Satu Keluarga AMISCA.



Bandung, 4 Agustus 2010 20.38 WIB

Wulandari Purwaningrum (Osmium ‘09)

0 komentar:

Posting Komentar

 

berbagi kisah lewat kata dan puisi.. © 2008. Design By: SkinCorner